BHAKTI SOSIAL BRIMOB MAPPI DAN TNI/POLRI KAB MAPPI DALAM RANGKA PEDULI MASYARAKAT AKIBAT DAMPAK COVID 19.

Mappi – Personil Brimob Kompi 2 Yon D Pelopor bersama Polres Mappi dan Koramil Mappi Melaksanakan Giat Bhakti Sosial Dalam Rangka Peduli Masyarakat Akibat Dampak Covid 19. (09/05/2020)
Apel Giat Tersebut dihadiri Oleh Wakil Bupati Mappi Bpk Ir. Jaya Ibnu Su’ud Dan Kapolres Mappi AKBP Cosmos Jejuana, Turut Hadir Pula Ketua Fraksi PDI P DPRD KABUPATEN MAPPI Dan Asosiasi Sopir Pick up Kabupaten Mappi.
Dalam Arahannya Wakil Bupati Mappi mengatakan “Bhakti Sosial yang Di Adakan Oleh Teman – Teman Brimob Merupakan Kemanunggalan Dari Polri/TNI Kab Mappi Khususnya
Brimob Dan Kami Dari Pihak Pemerintah Daerah Mengapresiasi Giat Bhakti Sosial ini dalam rangka mendekatkan diri dengan masyrkat Kab Mappi”Ucap Wakil Bupati Mappi Saat Mengambil Apel Keberakatan.
Dalam acara tersebut turut hadir Kapolres Mappi dan beliau menyampaikan dalam arahan singkatnya ” bahwa Kegiatan Bhakti sosial ini merupakan Perintah Langsung Dari Kapolri Dan Panglima TNI Anggota TNI POLRI Berkewajiban Memberikan Perlindungan, pengayoman Kepada Masyarakat Pada Masa Covid 19 Ini, juga Dalam Bhakti sosial Yang Diberikan Jangan Liat Dari besar sedikitnya Makanan siap saji Dan Pemberian Bantuan Sembako yang di berikan, Tapi Makna Bahwa TNI POLRI Hadir Dan ada untuk Masyarakat Di Tengah Masa Covid 19″ ujar Kapolres Mappi Dalam Memberikan sambutannya.
Rombongan Giat bersama tersebut yang Dipimpin oleh Komandan Kompi 2 Batalyon D Pelopor Mappi IPTU AFRAH, S.I.Kom dan Turut serta dlm rombongan Kapolres Mappi, Danramil Mappi, Asosiasi Sopir Pick Up Dengan Sasaran Kampung Agham, Kampung Ima, Dan Lokasi Puskesmas Titik yang juga daerah Perbatasan.
Giat Berlangsung Dari Siang Hingga sore saat berbuka Puasa dengan Perjalanan PP sekitar 5 Jam, Masyarakat sangat antusias dan menyambut baik pembagian makanan siap saji sebanyak 500 bungkus yang disiapkan oleh Bhayangkari Brimob Mappi beserta sembako sehingga masyarakat menikmati dan sangat terbantu.